Apakah Emas 18k Bagus? Pertimbangkan Beberapa Faktor Berikut ini Sebelum Membeli Emas

Temukan jawaban terbaik: Apakah Emas 18k bagus? Pelajari kelebihan & kekurangan emas 18 karat dan panduan memilih perhiasan berkualitas tinggi di blog
Apakah Emas 18k Bagus?

Ketika anda ingin membeli sebuah perhiasan, tentu ada banyak faktor untuk dijadikan pertimbangan. Salah satunya tentang kadar emas dalam perhiasan tersebut. Ada berbagai jenis kadar emas yang tersedia. Lalu, apakah emas 18k bagus? Ini dia ulasannya.

Kenapa Harus Memilih Emas 18k?

Ada beberapa kelebihan dari emas 18k daripada jeni kadar emas yang lain. Cincin emas pun banyak yang dibuat dari emas 18k ini. Salah satu keunggulan dari emas 18k ini yaitu memiliki sifat hipoalergenik.

Bila anda memiliki alergi terhadap jenis logam lain, anda bisa merasa aman ketika menggunakan emas 18k ini. Pasalnya, kandungan logam yang ada pada jenis emas 18k lebih sedikit. Jadi, apakah emas 18k bagus?

Pada dasarnya, emas 18k ini merupakan jenis emas yang memiliki kandungan 75% emasnya. Nah, sisa 25% tersebut merupakan logam lain sebagai campuran untuk perhiasan. Misalnya, nikel, tembaga, seng, dan lain sebagainya.

Selain itu, untuk memiliki perhiasan 18k pun anda tidak perlu menganggarkan banyak uang. Terutama bila anda tertarik untuk mencari cincin pernikahan, maka opsi emas dengan kadar 18k sangat cocok.

Ketahanan dari emas 18k pun tidak perlu diragukan lagi. Perhiasan ini tahan gores dan benturan. Terutama bila perhiasan tersebut akan anda gunakan setiap hari, seperti cincin pernikahan. Bila permata pun dipasangkan akan tetap kokoh.

Berbeda dengan kadar emas 24k atau 22k, kadar emas 18k mempunyai ketahanan yang lebh kuat. Semakin tinggi kadar emas dalam perhiasan, maka akan semakin lunak. Itu juga berlaku pada perhiasan dengan kadar emas 24k dan 22k.


Apakah emas 18k bagus? Banyak ahli yang berpendapat bahwa kadar emas yang paling baik adalah 18k atau setara dengan 75%. Emas jenis ini masih memiliki kandungan emas yang tinggi dan tetap kuat atau tidak terlalu lunak.

Banyaknya kelebihan tersebut, membuat emas 18k ini jadi begitu populer di benua Asia. Namun, untuk benua Australia, Amerika, dan Eropa cenderung lebih memilih emas dengan kadar 114k. tentunya dengan alasan kekuatan emas tersebut dan tidak gampang lunak. 


Apakah Salah Memilih Kadar Emas yang Lebih Rendah?

Bila muncul pertanyaan seperti di atas, tentu jawabannya tidak. Membeli perhiasan dengan jenis kadar emas berapapun sah-sah saja. Termasuk untuk kadar emas yang rendah, seperti kadar emas 9k.

Pada dasarnya, kadar emas 9k itu lebih dikenal dengan sebutan kadar emas 375. Di Indonesia, emas jenis ini disebut juga dengan emas muda. Meskipun kadar emasnya termasuk rendah, ternyata banyak juga peminat pada emas ini.

Biasanya, orang memilih emas dengan kadar yang rendah karena mengutamakan kekuatan dari perhiasan tersebut supaya tahan benturan atau goresan. Selain itu, ada banyak model yang dibuat untuk emas dengan kadar rendah ini.

Namun, anda juga perlu mengetahui bahwa semakin tinggi kandungan logam lain dalam sebuah perhiasan, maka semakin tinggi risiko alerginya. Ini tidak akan menjadi masalah bila anda tidak memiliki alergi.

Namun, bagi orang yang memiliki alergi pada logam tertentu, kadar emas yang rendah bukanlah pilihan yang tepat. Jadi, pertimbangkan dahulu sebelum membeli.

Selain itu, harga jual untuk kadar emas yang rendah juga terbilang murah. Anda bisa memilih kadar emas yang tinggi dan tetap kuat terhadap benturan pada emas 18 karat.

Untuk mengetahui harganya, anda bisa menanyakan langsung di toko perhiasan terdekat. Anda juga bisa sekaligus melihat-lihat model perhiasannya di sana. Jadi, apakah emas 18k bagus? Jawabannya tentu saja bagus dan tidak perlu diragukan lagi.




Posting Komentar

© Kompasar. All rights reserved. Developed by Jago Desain